Dengan perubahan pola makan, kita bisa menghapus tumpukan lemak atau kolesterol di dinding pembuluh darah dan membuatnya menjadi lebih kuat, bersih dan stabil. Akhirnya, mencegah terjadinya pembekuan darah, yang menyebabkan serangan jantung. Tak kalah penting, jangan berharap pembuluh darah bersih dari makanan saja. Jika Anda masih merokok, sama saja bohong.
* Ikan
Kaya akan asam lemak omega 3, yang merupakan nutrisi bermanfaat dalam mengatur denyut jantung, meningkatkan sirkulasi darah, menjaga kolesterol darah, menurunkan trigliserida dan memperlambat laju penumpukan plak.
* Teh hijau
Antioksidan dalam teh hijau sudah dikenal dapat meningkatkan kondisi kesehatan tubuh secara keseluruhan. Mulai dari kesehatan kulit, pencegahan kanker, mengontrol gula darah dan kolesterol. Jadi, jangan lupa untuk mengonsumsinya setiap hari.
* Almond
Tak perlu khawatir, almond mengandung lemak baik, tipe lemak tak jenuh tunggal. Lemak ini justru menurunkan kolesterol darah, mengontrol kadar gula darah dan mengandung vitamin E yang sangat baik bagi tubuh. Kacang almond boleh lho jadi cemilan sehat Anda.
* Brokoli
Sayuran hijau ini kaya akan kalium yang meningkatkan fungsi otak, mengatur tekanan darah dan meningkatkan pertumbuhan otot. Brokoli juga penuh serat yang dapat membantu menurunkan tekanan darah dan kadar kolesterol.
* Alpukat
Sebuah penelitian di tahun 1996 oleh peneliti Meksiko menemukan bahwa orang yang alpukat setiap hari selama satu minggu mengalami penurunan rata-rata 17 persen kolesterol total darah. Bahkan, tingkat kolesterol buruk menurun dan meningkatkan kolesterol baik.
* Gandum utuh
Serat larut yang ditemukan dalam gandum, beras merah dan oatmeal memiliki efek menyeimbangkan pada kadar kolesterol darah untuk menjaga arteri tetap bersih.
* Buah delima
Delima mengandung phytochemical yang bertindak sebagai antioksidan untuk melindungi lapisan arteri dari kerusakan. Penelitian dalam Proceedings of the National Academy of Sciences menemukan bahwa antioksidan dalam delima juga merangsang tubuh memproduksi oksida nitrat, yang membantu menjaga kestabilan aliran darah. (*)
Sumber: Ghiboocom
Open Your Mind
{ 0 komentar... read them below or add one }
Post a Comment